Mengenal Squalane dan Manfaatnya untuk Kulit

Squalane Adalah

Squalane adalah emolien yang dapat menjaga kelembapan kulit dan melindunginya dari kerusakan lingkungan, sehingga cocok untuk area urban yang tinggi polusi. Dibanding dengan hyaluronic acid dan ceramide, squalane memang kurang populer karena kandungan ini termasuk pendatang baru. 

Definisi Squalane

Dalam pengertiannya, squalane adalah kandungan bahan yang secara alami tidak diproduksi oleh tubuh manusia. Meski begitu, squalane terbuat dari senyawa bernama squalene yang tercipta secara natural dalam tubuh manusia, hewan, dan tumbuhan. 

Penggunaan produk perawatan kulit dengan kandungan squalane untuk wajah memberikan banyak manfaat, terutama dalam membantu menjaga kelembapan kulit wajah. Selain itu, squalane juga bisa memberikan manfaat serupa pada rambut.

Manfaat Squalane

Penggunaan squalane untuk wajah memberikan banyak manfaat, di antaranya adalah:

1. Efektif dalam Menjaga Hidrasi Kulit Wajah

Fungsi squalane untuk wajah yang paling banyak dicari adalah menjaga kulit agar tetap lembap. Pemakaiannya efektif dalam meningkatkan hidrasi kulit, sekaligus mencegah kulit agar tidak kering. 

2. Tak Menyumbat Pori-pori Kulit

Squalane terbuat dari bahan alami yang aman untuk tubuh dan termasuk kandungan bahan yang bersifat non-comedogenic. Oleh karena itu, penggunaannya tidak menimbulkan efek samping berupa penyumbatan pada pori-pori kulit.

Karena sifatnya yang non-comedogenic tersebut, penggunaan bahan squalane sangat aman bagi mereka yang mempunyai kulit sensitif. Pemakaiannya tidak akan menimbulkan masalah berupa munculnya jerawat yang mengganggu. 

3. Dapat Digunakan untuk Berbagai Jenis Kulit

Squalane adalah kandungan bahan yang sangat bagus untuk menjaga kelembapan kulit. Manfaat tersebut pun bisa dirasakan oleh hampir setiap orang. Terlebih lagi, squalane aman digunakan pada berbagai jenis kulit.

Squalane cocok untuk semua jenis kulit karena cara kerjanya yang menyerupai peran minyak alami pada kulit. Oleh karenanya, tingkat toleransi terhadap kandungan bahan ini sangat tinggi dan berisiko kecil menimbulkan reaksi alergi.

4. Membuat Kulit Wajah Terlihat Lebih Halus dan Lembut

Squalane memiliki sifat emolien, sehingga squalane akan membuat kulit menjadi lebih halus dan lembut. Sebagai bahan dengan sifat emolien, squalane mempunyai kemampuan untuk mengisi celah antar sel pada kulit dengan senyawa lipid. 

Dalam arti lain, squalane dengan sifat emolien di dalamnya dapat diserap oleh kulit dengan cepat. Bahkan, tanpa meninggalkan residu dalam bentuk apapun. 

5. Samarkan Tanda-tanda Penuaan Dini

Paparan sinar matahari maupun polusi dapat menimbulkan kerusakan pada kulit. Jenis kerusakan yang paling sering terjadi adalah munculnya tanda-tanda penuaan dini, seperti tekstur kulit yang kasar, keriput, dan garis-garis halus.

Penggunaan squalane untuk wajah bisa membantu dalam mengatasi berbagai permasalahan tersebut. Squalane adalah agen pelembap yang bekerja dengan cara menghidrasi kulit. 

Kulit yang terjaga kelembapannya akan terlihat lebih muda, elastis, dan kenyal. Masalah seperti kulit keriput, garis-garis halus, atau kasar akan teratasi dengan pemakaian produk perawatan kulit berbasis squalane.

Perbedaan Squalane dan Squalene

Masih banyak yang sulit membedakan squalane dan squalene. Meski saling berhubungan, mereka adalah jenis senyawa yang berbeda. 

Squalene merupakan senyawa alami yang bisa dijumpai dalam tubuh manusia, hewan, maupun tumbuhan. Squalene dalam tubuh memiliki peran dalam menjaga kelembapan kulit. Hanya saja, kandungan squalene akan terus mengalami penurunan seiring dengan bertambahnya usia.

Dalam produk skincare, sebuah kandungan harus diolah sedemikian rupa agar tetap stabil dan aman untuk kulit, terutama kandungan yang bersumber dari tanaman dan hewan. 

Squalane merupakan hasil olahan atau turunan dari squalene, sehingga squalane lebih aman digunakan secara topikal. 

Kembangkan Skincare Squalane Sekarang! 

Dengan manfaat besar dalam membuat kulit jadi lebih halus dan terlihat muda, squalane adalah pilihan kandungan bahan yang potensial untuk produk skincare. Smartpreneur bisa mengombinasikannya dengan berbagai kandungan bahan lain, seperti retinol untuk dapat memberikan manfaat ekstra pada kulit. 

Dalam proses produksinya, Smartpreneur tidak harus mempunyai fasilitas pabrik sendiri. Sebagai gantinya, Anda bisa memanfaatkan layanan maklon skincare Indocare B2B untuk solusi pengembangan produk squalane secara praktis.

Indocare B2B menyediakan solusi praktis dan menyeluruh untuk kebutuhan bisnis skincare. Dengan Indocare B2B, Smartpreneur tidak perlu memikirkan proses riset klinis, penyusunan formula, maupun proses produksi skincare. Semuanya bisa Anda percayakan kepada Indocare B2B. 

Hasil produksi skincare dari Indocare B2B pun terjamin keamanannya. Setiap produk dirancang dengan formula yang aman, termasuk skincare yang mengandung squalane, sesuai dengan regulasi yang berlaku seperti BPOM dan Halal BPJPH. 

 

Ditinjau oleh dr. Raissa Aprilia

Konsultasi dan Diskusikan Konsep Anda
Bersama Indocare B2B

Share the Post:

Sertifikasi dan Penghargaan Jaminan Mutu

Logo ISO
UKAS Quality Management Certification
good corporate governance award 2010 logos
good manufacturing practice certification
logo cara pembuatan kosmetik yang baik
Logo halal